SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI BAPPERIDA TANGGAMUS

Senin, 28 April 2025

Berita Utama

Bappelitbang Tanggamus Laksanakan Porgap SKPD

Kamis, 05 Maret 2020

Kota Agung  – Rangkaian Kegiatan Konsultasi Publik RKPD yang dilaksanakan pada tanggal 25 Februari 2020 di Hotel 21 Gisting yang lalu, Bappelitbang Kabupaten Tanggamus secara resmi melaksanakan Forum Gabungan SKPD ( FORGAP SKPD), yang dihadiri oleh seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Tanggamus atau yang mewakili dan kegiatan FORGAB dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 5 pMaret s.d 6 Maret 2020, di Aula Utama Bappelitbang Kabupaten Tanggamus, Kamis (05/03/2020).

Turut hadir dan memberikan sambutan acara Forgab SKPD Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sukisno,
” Kami berharap seluruh OPD dapat mengikuti dengan baik acara ini guna menata dan mengsinkronisasikan program dan kegiatan tahun anggaran 2021,” ujar Sukirno.

Masing-masing perwakilan OPD dibagi menjadi 4 Desk yang masing-masing desk di pandu oleh seluruh tim Forgab SKPD dari unsur seluruh Bidang yang ada di Bappelitbang kabupaten Tanggamus.

” Forgab ini dilaksanakan bertujun menata program dan kegiatan tahun anggaran 2021, terdapat perbedaan Forgab kali ini dengan tahun-tahun sebelumnya karena selain menata dan mengsinkronisasikan program dan kegiatan, OPD juga harus melakukan pemetan Program dan kegitan tahun anggaran 2021 dengan mengacu pada Permendagri 90 Tahun 2019,” pungkas Sukisno.

Nantinya di tahun anggaran 2021 belanja daerah tidak lagi terbagi oleh belajan langsung dan belanja tidak langsung akan tetapi sesuai dengan urusan dan program serta kegiatan yang diatur oleh permendagri 90 tahun 2019, ujar Kabid Perencanaan Daerah Feri Setiawan mewakili Kaban Hendra Wijaya Mega.

No Results
Rapat Paripurna DPRD Tanggamus Agenda Penyampaian LKPJ Bupati 2024
09 April 2025
Bupati Tanggamus Moh. Saleh Asnawi dan Wakil Bupati Agus Suranto Serah Terima Jabatan dari Pj. Bupati Mulyadi Irsan
20 Februari 2025
Asisten 2 Hendra Wijaya Mega mewakili Pj. Bupati Tanggamus Hadiri Rapat Swasembada Pangan
22 Januari 2025
Evaluasi Kinerja Pj Bupati Tanggamus TW I Periode 2 Tahun 2025
15 Januari 2025
Pj. Bupati Tanggamus Bersama Sekda Gunakan Hak Pilihnya di TPS-12 Kuripan
28 November 2024