Berita Utama
Bupati Dewi Handajani Bagikan Bantuan Telur Untuk Ibu Hamil Prasejahtera
Senin, 04 Mei 2020


Pugung – Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tanggamus, membagikan bantuan secara simbolis berupa telur kepada Ibu hamil dan keluarga prasejahtera di kabupaten Tanggamus, yang dipusatkan di Puskesmas Kecamatan Pugung, Senin (04/05/2020).

Turut mendampingi, Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto dan Dandim 0424 Tanggamus Letkol. Inf. Arman Aris Sekali, selaku Wakil Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tanggamus, Staf Ahli Bupati Bidang SDM Firman Rani, sejumlah Kepala OPD, Camat dan Uspika Kecamatan Pugung.
Bupati menyampaikan, bantuan yang diberikan merupakan CSR (Corporate Social Responsibility) dari Perusahaan yang ada di Kabupaten Tanggamus, yang sebelumnya diserahkan kepada Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tanggamus, Bantuan akan diberikan kepada 2.240 orang Ibu hamil, yang akan disalurkan melalui Puskesmas dan Kecamatan. Dengan jumlah 10 butir telur untuk masing-masing penerima.
“Bantuan diberikan bertujuan untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil, yang mana dalam situasi dan kondisi pandemi virus Corona ini, berdampak bagi semua lapisan . Namun disisi lain kecukupan gizi yang seimbang khususnya bagi ibu hamil harus menjadi perhatian”, ungkap Bupati.
Bunda Dewi menerangkan, bantuan akan diberikan secara bertahap kepada ibu hamil prasejahtera yang ada di Kabupaten Tanggamus. “Untuk jumlah keseluruhan ibu hamil di Kabupaten Tanggamus sebanyak 5.023 orang. Namun yang kita prioritaskan dengan kategori ibu hamil prasejahtera berjumlah 2.240 orang”, kata Bupati Bunda Dewi.