SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI BAPPERIDA TANGGAMUS

Senin, 28 April 2025

Berita Utama

WASPADA DAMPAK BENCANA, PEMKAB TANGGAMUS RAPAT OPERASI PENANGGULANGAN BENCANA, INI YANG DIBAHAS

Senin, 04 Desember 2023


TANGGAMUS - Beberapa titik di Kecamatan Kabupaten Tanggamus beberapa Minggu terakhir mengalami bencana alam baik banjir maupun tanah longsor.
Untuk menangani dampak bencana tersebut Pemkab Tanggamus menggelar rapat optimalisasi pusat pengendalian operasi penanggulangan bencana.

Rapat optimalisasi pusat pengendalian penanggulangan bencana se-kabupaten Tanggamus itu berlangsung, Senin 4 Oktober 2023, bertempat di Ruang Rapat Bupati Tanggamus.

Rapat yang melibatkan seluruh stakeholder terkait itu, dalam arahannya Pj. Bupati Mulyadi Irsan mengatakan bagaimana langkah langkah konkrit.

Untuk menangani dampak dari kerusakan akibat bencana alam tersebut, ia menginginkan penanganan bencana dapat terkendali sehingga masyarakat tidak menjerit.
Ia juga menyampaikan beberapa kecamatan yang beberapa waktu lalu mengalami musibah banjir dan tanah longsor.

Agar supaya dapat menemukan solusinya, dan langkah langkah apa yang harus dilakukan tentunya berkoodinasi dengan semua pihak terkait.

Hal ini agar supaya, bila sewaktu waktu kembali terjadi semua sudah siap, baik itu alat berat, logistik dan lainnya.
"Dan bantuan batuan saat ini yang kita terima non bajeter untuk itu saya harapkan, data dan pendritibusiannya harus jelas, dan kedepan kita harus ada kesektariatan, untuk penanggulangan bencana, yang fungsinya untuk buffer stok makanan siap saji, sandang dan lainnya,"kata Pj. Bupati.

Ia juga berharap, memiliki ruang khusus pusat pengendalian dan ruang untuk tanggap bencana. Hal itu agar supaya jika sewaktu terjadi bencana dapat ditangani dengan baik dan cepat.

Sehingga bantuan bantuan yang sangat diperlukan bagi warga yang terdampak seperti makanan pokok, siap saji, pakaian, perlengkapan baju bayi, serta selimut dapat segera disalurkan

"Terkait jembatan yang rusak dan rusak ringan akan diperbaiki, termasuk sungai yang harus dinormalisasi dan rumah yang terdampak bencana akan dibantu melalui dana bedah rumah,"paparnya.

Diberitakan sebelumnya seminggu terkahir, musibah banjir dan tanah longsor terjadi di beberapa pekon dua Kecamatan di Kabupaten Tanggamus yakni Kecamatan Pematang Sawa dan Cukuh Balak.
Hujan dengan dengan intensitas deras, sejak Rabu 29 November hingga Kamis dini hari menyebabkan banjir bandang di Pekon Tanjungan dan Pekon Betung, Pematang Sawa.

Tidak hanya pemukiman warga dan area perkebunan terkena banjir, akan tetapi banijir juga menyebabkan ambrolnya jembatan.

Material longsor, berupa lumpur dan bebatuan juga menutupi akses jalan utama, sehingga masyarakat bersama aparat gabungan TNI/Polri, BPBD dan aparat Pekon bahu membahu membuka jalan.

"Jembatan belum dapat dilalui kendaraan, jembatan patah. Untuk melintas, harus melalui jalur alternatif khusus motor dan kendaraan roda empat berukuran kecil,"ujar salah satu warga Pekon Betung Renaldi.

Banjir disertai tanah longsor juga terjadi di Kecamatan Cukuh Balak, Jumat 3 Desember.

Satu rumah diantaranya terdampak material longsor sehingga badan rumah dipenuhi lumpur hingga ketebalam 50 hinga 70 centimeter.

Sementara utu, 4 rumah lainnya hanya terdampak ringan, tanah longsor tersebut terjadi di Pekon Pampangan.

Sementara rumah rumah warga yang terdampak yakni di Pekon Tanjung Betuah dan memutuskan jembatan penghubung antar dusun.

Kepala Pelaksana BPBD Ediyan M. Thoha melalui Fungsional Penata Penanggulangan Bencana, Budiman mengatakan.

Rumah warga yang terdampak parah akibat banjir disertai tanah longsor itu hanya di Pekon Pampangan.

Sementara untuk beberapa rumah warga lainnya hanya terdampak ringan, dalam artian material longsor tidak sampai memenuhi badan rumah, hanya bagian dapur saja.

"Total yang terdampak 4 rumah, satu rumah rusak parah karena material longsor memenuhi badan rumah, 3 diantaranya ringan dan perlahan sudah teratasi,"kata Budiman, Minggu 3 Desember 2023.

Pj. Bupati Tanggamus Ir Mulyadi Irsan didampingi sejumlah kepala OPD, camat dsn kakon menyempatkan diri untuk meninjau langsung ke lapangan.

Saat ini pasca bencana terjadi, sejumlah alat berat dari beberapa perusahaan di kecamatan setempat diturunkan untuk membantu penanganan pasca banjir.

No Results
Rapat Paripurna DPRD Tanggamus Agenda Penyampaian LKPJ Bupati 2024
09 April 2025
Bupati Tanggamus Moh. Saleh Asnawi dan Wakil Bupati Agus Suranto Serah Terima Jabatan dari Pj. Bupati Mulyadi Irsan
20 Februari 2025
Asisten 2 Hendra Wijaya Mega mewakili Pj. Bupati Tanggamus Hadiri Rapat Swasembada Pangan
22 Januari 2025
Evaluasi Kinerja Pj Bupati Tanggamus TW I Periode 2 Tahun 2025
15 Januari 2025
Pj. Bupati Tanggamus Bersama Sekda Gunakan Hak Pilihnya di TPS-12 Kuripan
28 November 2024